Postingan

Menampilkan postingan dari April 26, 2012

IRONI DUNIA PENDIDIKAN

Diyakini atau tidak, pendidikan merupakan senjata yang ampuh untuk memangkas kebodohan, kemiskinan, kekerasaan, penindasan, dan lain sebagainya. Karena pendidikan merupakan sebuah sistem yang dapat menopang peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM). Dengan pendidikan seseorang mengetahui apa yang tidak diketahui, memahami apa yang tidak dipahami, dan akan mengerti apa yang tidak dimengerti.   Dengan pendidikan pula seseorang berpotensi dari yang tidak tahu menjadi tahu, dari yang tidak bisa menjadi bisa, dari yang tidak baik menjadi baik, dari yang ragu menjadi yakin, dan dari yang pasif menjadi aktif. Jadi, dengan pendidikanlah kita bisa meningkatkan kualitas kehidupan seseorang kearah yang lebih baik. Jika pendidikan seperti itu adanya, apa sebenarnya pendidikan itu? Bagi saya, sederhananya adalah pendidkan merupakan proses ‘pencerdasan dan pendewasaan’ kepada seseorang sehingga menjadi manusia yang berguna bagi dirinya, keluarganya, masyarakat, bangsa, dan Negara