Postingan

Menampilkan postingan dari April, 2012

IRONI DUNIA PENDIDIKAN

Diyakini atau tidak, pendidikan merupakan senjata yang ampuh untuk memangkas kebodohan, kemiskinan, kekerasaan, penindasan, dan lain sebagainya. Karena pendidikan merupakan sebuah sistem yang dapat menopang peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM). Dengan pendidikan seseorang mengetahui apa yang tidak diketahui, memahami apa yang tidak dipahami, dan akan mengerti apa yang tidak dimengerti.   Dengan pendidikan pula seseorang berpotensi dari yang tidak tahu menjadi tahu, dari yang tidak bisa menjadi bisa, dari yang tidak baik menjadi baik, dari yang ragu menjadi yakin, dan dari yang pasif menjadi aktif. Jadi, dengan pendidikanlah kita bisa meningkatkan kualitas kehidupan seseorang kearah yang lebih baik. Jika pendidikan seperti itu adanya, apa sebenarnya pendidikan itu? Bagi saya, sederhananya adalah pendidkan merupakan proses ‘pencerdasan dan pendewasaan’ kepada seseorang sehingga menjadi manusia yang berguna bagi dirinya, keluarganya, masyarakat, bangsa, dan Negara

"DISIPLIN KARET"

Hari ini disiplin Saat ini tidak diplin   Jam ini disiplin  Sejam kemudian tidak disiplin  Besok disiplin  Besoknya tidak disiplin   Besoknya lagi disiplin  Besoknya lagi tidak displin  Minggu ini disiplin  Minggu besok tidak disiplin  Minggu besoknya disiplin  Minggu besoknya lagi tidak disiplin  Bulan ini disiplin  Bulan depan tidak disiplin Bulan depannya disiplin  Bulan depannya lagi tidak disiplin  Tahun ini disiplin  Tahun depan tidak disiplin  Tahun depannya disiplin  Tahun depannya lagi tidak disiplin  Ternyata ...  Disiplin mainanan  Yang ...  Dipermainkan 

ANTARA KEBIJAKAN DAN PROYEK

Tulisan ini muncul atas dasar penilaian yang mendalam terhadap gerik-gerik penguasa dalam bidang pendidikan yang akhir-akhir ini cukup heboh dan tergesah-gesah mengelurkan kebijakan. layaknya seperti orang yang “kebakaran jenggot”.   Sadar atau tidak kita menilai penguasa sering gonta-ganti kebijakan, baik yang berkaitan dengan sistem kurikulum maupun yang berkaitan dengan perangkat pembelajaran, atau hal-hal lain yang yang menyangkut pendidikan. Diketahui bahwa saat ini para pendidik dikagetkan oleh adanya kebijakan tentang Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) yang berkarakter, sedangka, sebulumnya masih melakoni RPP yang berbasis kompetensi, dan ironisnya RPP tersebut masih dalam tahap uji coba kelayakan, alias belum diketahui hasil idealnya seperti apa? Dengan tiba-tiba muncul RPP baru dengan gaya dan keakuannya lebih bagus dan lebih “hebat” karena lebih tepat dengan kondisi saat ini. Masalahnya indikator bagusnya kebijkaan tersebut apa? RPP yang lama saja bulum diketahui h

PEREMPUAN DAN GENDER (WANITA JUGA MANUSIA)

        Akhir-akhir ini, sering kita dengar istilah gender. Kata gender sering terngiang di telinga kita dalam aktivitas keseharian. Ini menunjukan bahwa gender bukan barang baru, bukan pula istilah baru yang muncul hari ini, melainkan sudah lama didengungkan oleh kaum perempuan. Jika melirik dari sejarahnya, konsep gender digagas oleh ibu R.A. Kartini. Beliau tercatat sebagai tokoh yang membangkitkan kesadaran kaum perempuan akan pentingnya persamaan hak   dan kewajiban serta kesetaraan kedudukan kaum perempuan dan kaum laki-laki dalam bergai bidang kehidupan. Dengan demikian, R.A. Kartini lahir sebagai tokoh perempuan dengan simbol “gender” sebagai alat dan tameng perjuangan.  Meminjam pengertian dari Eni Kusdarini dosen jurusan PKn Universita Negeri Yogyakarta, gender merupakan konstruksi atau bangunan budaya tentang peran, fungsi, kedudukan, dan tanggungjawab sosial antara kaum laki-laki dan perempuan. Pengertian di atas mengamanatkan bahwa kaum laki-laki dan kaum pere

JIHAD MELAWAN KEBODOHAN

                Al-Qur’an yang diturunkan Allah SWT kepada Nabi Muhammad Saw merupakan petunjuk bagi umat manusia. Petunjuk ini diberikan agar manusia dapat menata kehidupan lahir dan batinnya menjadi lebih sempurna, baik kehidupan di dunia maupun di akhirat.                    Petunjuk Al-Qur’an yang terdapat dalam sejumlah ayatnya merupakan arahan dasar ajaran agama yang harus dilaksanakan dalam kehidupan nyata. Petunjuk ajaran agama yang ditunjukkan Al-Qur’an dapat member solusi bagi setiap pertanyaan atau masalah-masalah yang dialami manusia sepanjang masa.                       Ajaran yang ditawarkan al-Qur’an selalu relevan dan rasional dengan semua persoalan umat yang dihadapi manusia, kapan dan dimana pun manusia berada bisa mendapatkan petunjuknya. Salah satu ajaran pokok agama islam yang ditunjukkan Allah SWT melalui Al-Qur’’an adalah ajaran tentang jihad. Ajaran Islam yang paling banyak dibahas diberbagai disiplin ilmu ini menunjukkan penekanan Allah SWT unt

DILEMA UJIAN NASIONAL

Sebagai lembaga pendidikan yang menghasilkan manusia-manusia cerdas, kreatif, inovatif, beriman, dan bertakwa. Tentu, dalam pelaksanaan proses belajar mengajar harus dilaksanakan dengan sadar, penuh tanggungjawab, serta konsisten terhadap tujuan yang sesuai dengan visi dan misi pendidikan nasional. Disamping itu pula harus mengacu kepada sistem dan pedoman yang ada, sehingga siswa nantinya siap dan matang dalam menghadapi ujian nasional. Ujian nasional perlu diadakan sebagai indikator atau alat ukur untuk mengetahui mutu atau kualitas pendidikan di Indonesia. Ujian nasional dilaksanakan sekali dan setahun secara menyeluruh diseluruh Indonesia disetiap jenjang satuan pendidikan. Disamping itu pula, ujian nasional menelan anggaran Negara tidak sedikit, miliaran bahkan triliunan rupiah.   Detik-detik ujian nasional sudah ada di depan mata. Gelar kelulusan yang menjadi idaman setiap siswa nyaris dirindukan. Gelas kelulusan ternyata sangat indah, manis, dan menggoda setiap

TABLIGH AKBAR (IKHTIAR MEMBANGUN PERSATUAN UMAT)

         Dalam kehidupan keseharian kita, tentu istilah Tabligh Akbar bukanlah istilah yang asing. Istilah tersebut   justru istilah yang menjadi kegiatan rutin keagamaan. Kita juga sudah sangat akrab dengan istilah Tabligh Akbar, sehingga ada yang kita dengar  kelompok jama’ah tertentu yang menamakan diri sebagai jama’ah Tabligh. Lalu, apa sebenarnya yang dimaksud dengan tablĂ®q?         Pada hakekatnya kegiatan Tabligh Akbar merupakan konsep untuk membangun komunikasi dalam rangka silaturrahmi antara sesama sesama umat.   Dalam hal memberi dan berbagi ilmu agama pada kondisi dan situasi tertentu.   Artinya berbagi dan memberi tentang kebaikan dan kebenaran, sehingga tidak heran dalam kegiatan tersebut   diisi dengan ceramah-ceramah agama atau tausyah yang dikomandankan oleh ustaz-ustaz, baik ustaz lokal maupun nasional. Jadi, Tabligh Akbar itu sesungguhnya adalah upaya membangun persatuan umat untuk melakukan komunikasi intelektual, spiritual dan sosial antara sesama, sehingga

DISIPLIN MAKIN HILANG

PAGI itu, aku berangkat kesekolah memakai motor Mega Pro, berwarna hitam   bermodif ala motor Tiger dan bersayap, mirip motor Vixion. Dengan memakai baju batik berwarna coklat berkotak-kotak. Celana yang kupakai pun berwarna hitam pekat, sepatu hitam serta memakai tas hitam. Penampilanku kali ini ala hitam layaknya orang yang lagi berduka cita.     Menuju ke sekolah tempatku mengajar, harus melewati Jalan berbatu, berdebu, dan berlobang. karena jalan tersebut belum diaspal. Jadi, butuh kesabaran dalam melaluinya. Entah kapan pemerintah berencana mengaspalnya, masyarakat sangat berharap akan hal itu.   Sekitar lima menit perjalanan aku pun sampai disekolah. Sekolah tempatku mengajar adalah SMAN 1 Kaubun Kabupaten Kutai Timur Kalimantan Timur.   sekolah tersebut merupakan satu-satunya sekolah SMA Negeri di Kecamatan Kaubun. Kecamatan kaubun merupakan salah satu kecamatan di Kabupaten kutai Timur. Pososinya di pelosok, di atas gunung, dikelilingi pohon sawit, dan jauh dari kota